Pelatihan Massage Effleurage Menggunakan Olive Oil pada Perawat sebagai Upaya Pencegahan Kejadian Dekubitus Pasien Stroke di Intensive Care Unit
Abstract
Pasien stroke yang memerlukan tirah baring dalam waktu lama di ICU mungkin berisiko untuk mengalami dekubitus punggung. Bagi pasien risiko tinggi, perawat ICU melakukan tindakan pencegahan dengan mengubah posisi dan melakukan pijatan. Namun ternyata perawat hanya melakukan sedikit pemijatan dengan lotion atau baby oil, sehingga pada beberapa kasus pencegahan luka dekubitus masih kurang optimal. Banyak penelitian yang membuktikan bahwa pijat punggung yang dipadukan dengan penggunaan olive oil efektif meningkatkan sirkulasi darah dan menjaga elastisitas kulit, namun sebagian besar perawat belum mengetahui manfaat dari massage effleurage dan olive oil, sehingga dirasa perlu untuk dilakukan pelatihan kesehatan. PKM ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan perawat kritis di ICU dalam melakukan massage effleurage di punggung menggunakan olive oil sebagai pencegahan dekubitus punggung pada pasien stroke dan pasien lainnya yang menjalani tirah baring lama di ICU. Metode pelatihan massage effleurage dilakukan secara ceramah, diskusi dan tanya jawab melalui media zoom agar dapat diikuti oleh seluruh perawat. Kegiatan PKM dilaksanakan pada tanggal 31 Mei 2023 dengan target responden adalah perawat ICU diseluruh Rumah Sakit di Tanjungpinang yang berjumlah 60 orang. Pelatihan dievaluasi dengan pre-test dan post-test melalui google form. Hasil PKM menunjukkan bahwa rata-rata nilai pre-test responden adalah 43,88 (SD 12.083), sedangkan rata-rata nilai post-test responden setelah mendapatkan pendidikan kesehatan dan pelatihan teknik massage effleurage menggunakan olive oil adalah 83,29 (SD 13.407). Berdasarkan uji paired t test menunjukan bahwa p-value adalah 0,00. Hal ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan setelah mengikuti pelatihan massage effleurage. Pelatihan meningkatkan aspek kognitif dan psikomotor perawat ICU. Melalui upaya ini diharapkan dapat mencegah terjadinya dekubitus punggung pada pasien tirah baring lama di ICU.
References
Alimansur, M., & Santoso, P. (2019). Faktor Resiko Dekubitus pada Pasien Stroke. Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat, 8(1). doi:DOI: https://doi.org/10.32831/jik.v8i1.259
Amir, Y., Lohrmann, C., Halfens, R. J., & Schols, J. M. (2017). Pressure ulcers in four Indonesia hospitals: prevalence, patients characteristics, ulcer characteristics, prevention and treatment. International Wound Journal, 14(1), 184-193. doi:DOI: 10.1111/iwj.12580
Anggoro, Wisnu Tri. (2018). Hubungan Karakteristik Perawat Dengan Perilaku Caring. Jurnal Keperawatan Jiwa. 6(2), 98- 105.
Aryani, A., Widiyono, & Putra, F. A. (2022). Pengaruh Pemberian Olive oil Dan Pengaturan Posisi Miring 30 Derajat Terhadap Kejadian Dekubitus Pada Pasien Stroke : Studi Eksperimen. Jurnal Wacana Kesehatan, 7(1). doi:https://jurnal.akperdharmawacana.ac.id/index.php/wacana/article/download/394/252
Asriani, T. (2018). Aplikasi Virgin Coconut Oil (VCO) Dengan Teknik Massage Eflourage Pada Pasien Gangguan Mobilisasi Dengan Risiko Kerusakan Integritas Kulit. (Program Studi D3), Universitas Muhammadiyah Magelang, Magelang. (1)
Astuti, J. (2018). Analisis Praktek Klinik Keefektifan Massage Eflourage di Pnggung Menggunakan Nigella Sativa Oil Terhadap Pencegahan Risiko Dekubitus Pada Pasien ICH Post Craniotomi Di Ruang Intensive Care Unit (ICU) RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. (Program Profesi Ners Fakultah Ilmu Kesehatan Dan Farmasi ), Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur Samarinda.
Dewi, R., Janitra, P. A., & Aristi, N. (2018). Pemanfaatan Internet Sebagai Sumber Informasi Kesehatan Bagi Masyarakat. Media Karya Kesehatan, 1(2), 162–172. https://doi.org/10.24198/mkk.v1i2.18721.
Djuanda, a. (2015). Ilmu Penyakit Kulit Dan Kelamin (Vol. 1). Jakarta: Fakultas Kedokteran, Universitas Indonesia.
Hawaibam, B., Tryambake, R., & Memchoubi, K. (2016). Eflourageectiveness Of Olive Oil Massage On Prevention Of Dekubitus Ulcer Among Bedridden Patients. International Journal Of Recent Scientific Research (IJRSR), 7(5), 10933-10937. doi:https://recentscientific.com/effectiveness-olive-oil-massage-prevention-dekubitus-ulcer-among-bedridden-patients
Hidayat. (2016). Metode Penelitian Keperawatan dan Teknik Analisis Data. Jakarta: Salemba Medika.
Inamudin, Boddula, R., & Asiri, A. M. (2021). Green Sustainable Process For Chemical And Environmental Engineering And Science Plant-Derived Green Solvents: Properties And Applications. India: Susan Dennis Elsevier
Kemenkes. (2016). Info Datin Stroke. Retrieved from http://www.depkes.go.id
Kurnia, Nur Intan Hayati HK, Linda Hotmaida, (2015) . Hubungan Tingkat Stres dengan Tingkat Kelelahan Kerja Perawat ICU Rumah Sakit Immanuel Bandung. Vol 9, No 1.
Malara, R. T. 2016. Hubungan Peran Perawat Sebagai Care Giver Dengan Tingkat Kepuasan Pasien Instalasi Gawat Darurat Di RSU. GMIBM Monompia Kota Mobagu kabupaten Bolaang Mongondow : ejournal Keperawatan (e-Kp) Volume 4 Nomor 2, Agustus 2016
Muzammil, S., Kanwal, H., Shahzad, T., Hussainc, S., Ullah, H., Nadeem, . . . Siddique, M. H. (2021). Olive Oil. In: Green Sustainable Process For Chemical And Environmental Engineering And Science. 1, 1(1), 17-29. doi:https://doi.org/10.1016/B978-0-12-821886-0.00009-9
Nurlela. (2019). Perbedaan Pemberian Olive oil Dalam Pencegahan Dekubitus Pada Pasien Stroke Di Ruang Icu Di Murni Teguh Memorial Hospital Tahun 2019. Jurnal Ilmiah Maksitek, 5(3). doi:https://makarioz.sciencemakarioz.org/index.php/JIM/article/download/187/180/
Perry, P. (2015). Asuhan Keperawatan Gangguan Sistem Integumen. Jakarta: Salemba Medika.
Petra Saragih, N. (2020). Pengaruh Pemberian Olive oil Dalam Pencegahan Dekubitus Pada Pasien Stroke Di Ruang ICU Di Murni Teguh Memorial Hospital Tahun 2019 Jurnal Ilmiah Maksitek, 5(3). doi:https://makarioz.sciencemakarioz.org/index.php/JIM/article/view/187
Sihotang, E. (2021). Asuhan Keperawatan pada Klien Cerebrovascular Accident (CVA) dengan Masalah Risiko Gangguan Integritas Kulit di Rumah Sakit Panti Waluya Sawahan Malang. (Diploma), Stikes Panti Waluya Malang, Malang.
Sumantri, A., Anggraeni, andrian ari, Rahmawati, A., Wahyudin, A., & asep hermaawan. (2020). Booklet Pembelajaran Daring. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kemendikbud RI, 53(9), 1689–1699.
Trisnowiyanto, B. (2020). Keterampilan dasar massage. Panduan keterampilan dasar pijat bagi fisioterapis, praktisi, dan instruktur. Yogyakarta: Nuha Medika
Atrie, Utari Yunie, Linda Widiastuti, Liza Wati, Yusnaini Siagian, Soni Hendra Sitindaon. (2023). Pendidikan Kesehatan dan Pelatihan Dasar Keselamatan Penyelaman Masyarakat Pesisir sebagai Upaya Pencegahan Barotrauma Telinga. Jurnal Peduli Masyarakat, 5(1), 57-74. Doi: https://doi.org/10.37287/jpm.v5i1.1540
Zulaikha, Kristiyawati, S. P., & Eko, S. (2015). Perbedaan Alih Baring 2 Jam Terhadap Risiko Dekubitus Dengan Varian Berat Badan Pada Pasien Bedrest Total Di SMC RS Telogorejo. Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan, 8(4), 29-36. doi:http://ejournal.stikestelogorejo.ac.id/index.php/jikk/article/view/749.