PKM Pelatihan bagi Pembina dan Siswa Palang Merah Remaja dalam Tatanan Home Care
Abstract
MTsN 5 Kota Padang merupakan salah satu dari 7 MTsN yang ada di Kota Padang yang berada di Kecamatan Kuranji dengan jumlah siswa terbanyak dari seluruh Kecamatan. Selain pembelajaran di kelas aktivitas yang dilakukan oleh siswa adalah kegiatan ekstrakurikuler, salah satunya adalah Palang Merah Remaja. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berfokus pada pemberian in house training dan pendampingan pertolongan pertama yang dilakukan terhadap Pembina dan siswa PMR. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu diharapkan siswa Madrasah yang tergabung dalam Organisasi PMR mampu melakukan tindakan pertolongan pertama kepada yang membutuhkan pertolongan medis dasar. Kegiatan ini sangat penting dilakukan untuk membekali siswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk memberikan bantuan segera kepada mereka yang membutuhkan. Metode pelaksanaan dalam pengabdian ini menggunakan tahapan yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi, dengan fokus pada dampak positif dari partisipasi dalam pelatihan pertolongan pertama. Peserta pengabdian masyarakat ini adalah siswa yang mengikuti kegitan ekstrakurikuler PMR yang terdiri dari 93 orang mahasiswa. Dapat disimpulkan kegiatan pendampingan ini sebagai langkah awal kepada siswa dalam bertindak pertolongan pertama sehingga dapat dikembangkan dalam pengetahuan dan keterampilan bagi individu yang dapat berguna bagi masyarakat untuk menerapkan kesukarelawan remaja terhadap lingkungan sekitar. Ketercapaian dalam pengabdian ini yaitu pertama, 100% peserta hadir dan mengikuti kegiatan, kedua praktik siswa lebih 80% dapat melakukannya dengan sesuai.
References
Anwar, I. M. D., Juniartha, I. G. N., & Suindrayasa, I. M. (2022). Perbandingan Efektivitas Penggunaan Video Animasi dengan Video Demonstrasi dalam Meningkatkan Pengetahuan Bantuan Hidup Dasar Remaja. Jurnal Keperawatan, 14(2), 55–66. http://journal.stikeskendal.ac.id/index.php/Keperawatan
Ausriant, R., Andayani, R. P., Putri, P. D., Putri, P. D., Salsabilla, D., Oswi, D. D., & Desi, D. A. H. (2022). Remaja Peduli Kesehatan Jiwa Dan Psikososial Berbasis Teknologi. Jurnal Pengabdi Masyarakat, 4(4), 2715–6524.
Ayu, S., Balqis, U., & Hartati, S. (2022). Edukasi pengetahuan dan pelatihan bantuan hidup dasar (BHD) pada siswa jurusan ASPER SMKS BUNGA PERSADA Kabupaten Cianjur Jawa Barat. Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 5(9), 2873–2882. https://doi.org/10.33024/jkpm.v519.6901
Juhdeliana, Siwandi, Y., Adolina, P. M., Lidya Cicilia, S., & Oktoviana Hutasot, E. (2020). Edukasi Dan Pelatihan Pertolongan Pertama Pada Anggota Pmr Dan Osis Smp Pahoa. Jurnal Kesehatan, 3(4), 402–408.
Listiana, D., & Oktarina, A. R. (2023). Pengaruh pelatihan balut bidai terhadap pengetahuan dan keterampilan siswa/i palang merah remaja (pmr) di sma n. 4 kota bengkulu 1. 3(September).
Pangestika, W., Susanto, A., & Jerau, E. E. (2024). Edukasi Dan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar Pada Siswa Palang Merah Remaja Dalam Kasus Gawat Darurat. 4(5), 44–51.
Sagala, N. S., Napitupulu, N. F., Siregar, H. R., Harahap, E. M., Sujoko, E., & Yasin, K. A. (2023). Penyuluhan Kesehatan Tentang Bantuan Hidup Dasar / Resusitasi Jantung Paru Di Asrama Putri Universitas Dosen Keperawatan Universitas Aufa Royhan Kota Padangsidimpuan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Aufa ( JPMA ), 5(2), 7–11. https://doi.org/10.51933/jpma.v5i2.1088
Saputro, S., Afni, A., & Suparmanto, G. (2023). Peningkatan Ketrampilan BHD Dengan Demontrasi EMS Pada Remaja Di Desa Sumberbulu Kecamatan Mojogedang. Jurnal Peduli Masyarakat, 5(3), 645–654. https://doi.org/10.37287/jpm.v5i3.2089
Setianingsih, E., & dkk. (2023). Pelatihan pertolongan pertama pada PMR Madya di SMP N 2 Ambal Kabupaten Kebumen First. Jurnal EMPATI (Edukasi Masyarakat,Pengabdian Dan Bakti), 4(1), 65–71.
Siwi, A., Kurniawan, W., & Hidayat, A. (2022). Pemberian Edukasi untuk Meningkatkan Pengetahuan Siswa dalam Pelaksanaan Bantuan hidup Dasar. Journal Of Community Health Development, 3(2), 29–35. https://doi.org/10.20884/1.jchd.2022.3.2.5720
Tamara Yuda, H., Agina Widyaswara Suwaryo, P., Bahri, S., Sulaiman, H., Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Gombong, S., & Author, C. (2020). Simulation of Handling the flooding disaster victims in the sempor area of kebumen district. Pengabdian Dan Bakti, 1(1), 8–14. https://ejournal.stikesmuhgombong.ac.id/index.php/EMPATI.